Lowongan Kerja Terbaru PT Pionirbeton Industri Tahun 2025
Posisi:
1. Transport Admin
Deskripsi Pekerjaan :
- Mengelola dokumen transportasi: membuat laporan, log perjalanan, dan dokumentasi administrasi terkait.
- Mengelola data pengiriman: mencatat detail pengiriman, rute, dan status barang.
- Berkoordinasi dengan tim operasional dilapangan.
- Menangani administrasi dan laporan terkait truck mixer dan driver, mengarsipkan bukti transaksi serta menyiapkan laporan keuangan transportasi.
- Mendukung operasional supply chain: merencanakan pengiriman sesuai permintaan pelanggan dan ketersediaan produk.
Kualifikasi :
- S1 Accounting/Management/Setara
- Microsoft Office, keahlian analisa, dan Komputer
- Melakukan koordinasi dengan baik
- Disiplin Jujur dan Bertanggung jawab
2. Transport Inspector
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan pengawasan rutin terhadap peralatan transportasi (Truck Mixer) untuk memastikan kondisinya siap untuk pengiriman.
- Mengawasi dan memastikan pengemudi yang melakukan tugas untuk mengetahui perilaku, kepatuhan terhadap peraturan, regulasi dan jadwal pengiriman.
- Membuat analisa terkait efisiensi biaya transportasi, menganalisis dan mencari cara untuk meningkatkan efisiensi biaya transportasi.
- Mencatat dan melaporkan gangguan dan penyimpangan, terkait operasional transport.
- Menyiapkan dan menyerahkan laporan tertulis kepada atasannya, dan membuat rekomendasi tentang cara meningkatkan pelayanan.
- Wajib mengelola aspek lingkungan, mutu, K3 ( K4LM ) di lingkungan kerjanya.
- Memastikan kondisi Truck Mixer dalam kondisi bersih dan siap pakai.
Kualifikasi :
- Pendidikan Formal S1.
- Umur Minimal 25 – 40 Tahun.
- Pengalaman Kerja 2 Tahun.
- Pengetahuan dan Memahami pengoperasian kendaraan dan management transportasi.
Bagi Anda yang berminat, silahkan melakukan pendaftaran ke alamat email berikut :
Recruitment@pionirbeton.co.id
Subject email : TRANSPORTADMIN_PBI/Transport Inspector PBI
Informasi:
Diharapkan untuk membaca secara keseluruhan informasi dengan teliti
Hanya pelamar terbaik sesuai klasifikasi yang akan diproses untuk mengikuti seleksi selanjutnya
Selama proses rekrutmen tidak ada dikenakan biaya apapun





